Saturday, October 14, 2017

Cara Menganalisis SWOT



TUGAS E-LEARNING 1
PENGANTAR MANAJEMEN
Dosen Pengampu : Nonik Kusuma Ningrum, S.E., M.Sc



 



     Nama     : Putu Narbiyana
     NIM       : 2017008069
    Kelas      : 1 A 2

PRODI MANAJEMEN
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS SARJANAWIYATA TAMANSISWA
TAHUN 2017


HP (Hewlett-Packard) Company
A.      VISI Hewlett-Packard
Untuk melihat perubahan dalam pasar sebagai kesempatan untuk bertumbuh, untuk menggunakan kemampuan yang dimiliki untuk mengembangkan dan menghasilkan produk, jasa dan solusi inovatif sehingga dapat memenuhi kebutuhan yang muncul  dari pelanggan.

B.       MISI Hewlett-Packard
Untuk menyediakan produk, layanan dan solusi dengan kualitas terbaik dan memberikan nilai lebih kepada pelanggan sehingga mendapatkan rasa hormat dan kesetiaan mereka.

C.      PROFIL PERUSAHAAN
1.      Sejarah Perusahaan
 Bill Hewlett dan David Packard, keduanya bertemu ketika kuliah di kelas yang sama yang diajarkan oleh Fred Terman di Stanford. Dari perkenalan tersebut, di bulan Agustus 1937 mereka berdua kemudian memiliki niat untuk membuat sebuah perusahaan bersama. Baru pada tahun 1939, Bill Hewlett dan David Packard akhirnya mendirikan perusahaan Hewlett-Packard (HP) di garasi rumah Packard dengan modal awal $538.
Dalam buku yang berjudul 'The HP Way', David Packard menyebutkan bahwa nama Hewlett-Packard (HP) ditentukan melalui undian koin. Adapun produk pertama yang dibuat oleh HP (Hewlett-Packard) adalah Osilator Frekuensi Audio yang kemudian dibeli oleh Walt Disney Studio yang akan digunakan dalam membuat soundtrack film Fantasia.
Dari hal tersebut membuat perusahaan HP (Hewlett-Packard) semakin berkembang, ketika perang dunia kedua berkecamuk, perusahaan tersebut banyak memproduksi peralatan-peralatan yang digunakan untuk militer seperti radio, sonar, radar serta perangkat penerbangan.
Dalam perusahaan HP (Hewlett-Packard), David Packard berperan dalam manajemen perusahaan dan juga sebagai ahli administrasi sementar Bill Hewlett berperan banyak dalam memberikan banyak inovasi teknis.
Memasuki tahun 1947, HP (Hewlett-Packard) kemudian resmi memiliki berstatus perusahaan dan David Packard menjadi Presiden dari HP (Hewlett-Packard). Dan di tahun 1957, HP (Hewlett-Packard) bekembang pesat sebagai sebuah perusahaan besar dan melakukan penawaran saham perdananya.
Di tahun 1964, Dave Packard kemudian terpilih menjadi CEO dari HP (Hewlett-Packard) dan juga sebagai ketua dewan. Ia kemudian meninggalkan jabatan tersebut pada tahun 1969 karena David ditunjuk oleh Presiden Nixon sebagai wakil menteri pertahanan Amerika Serikat hingga tahun 1971.
Sepeninggal David, Jabatan presiden direktur HP (Hewlett-Packard) kemudian dipegang oleh Bill Hewlett hingga tahun 1977. Ia kemudian menjadi CEO HP (Hewlett-Packard) pada tahun 1968 hingga tahun 1978 setelah itu ia kemudian di gantikan oleh John A. Young.
David Packard sendiri setelah selesai menjabat pada tahun 1971 sebagai wakil menteri pertahanan Amerika Serikat, ia kemudian kembali ke perusahaan HP (Hewlett-Packard) dan menjadi ketua dewan perusahaan dari tahun 1972 hingga 1993. Sementara Bill Packard menjadi ketua komite eksekutif HP (Hewlett-Packard) sampai tahun 1983, dan kemudian menjabat sebagai wakil ketua dewan sampai 1987.
Sepeninggal Bill Hewlett dan David Packard, hingga saat ini perusahaan HP (Hewlett-Packard) berkembang pesat menjadi salah satu perusahaan produsen teknologi terbesar di dunia. Produk utamanya adalah komputer dan juga mesin cetak. Disamping itu perusahaan HP (Hewlett-Packard) juga melayani penjualan perangkat lunak serta pelayanan jasa teknologi lainnya.


2.      Produk / core yang dikeluarkan oleh Hp
Hp merupakan salah satu perusahaan IT dunia yang memproduksi beberapa perangkat keras komputer dan system untuk komputer, seperti :
a.       Monitor komputer
b.      Kamera digital
c.       Digital Imaging
d.      Komputer pribadi
e.       Printer
f.       Laptop/Notebook
g.      Flashdisk
h.      Hanphone

D.      ANALISIS SWOT
1.      STRENGTHS ( Kekuatan )
a.       Nama merk.
b.      Berbagai produk inovatif.
c.       Mengembangkan hardware dan software sendiri.
d.      Teknologi web yang digunakan untuk pengetahuan produk & penjualan.
e.       Kemajuan teknologi.
f.       Branding jelas dan mudah dikenali.
g.      Laboratorium Penelitian Teknologi.
h.      Kesetiaan pelanggan.
i.        Perdagangan internasional.
j.        Merek terkemuka dunia.
k.      Produk Ekstensi.
l.        Perusahaan IT yang lebih besar (industri Application).

2.      WEAKNESSES ( Kelemahan )
a.        Kurangnya in-house divisi konsultasi manajemen.
b.      Modal intelektual diremehkan.
c.       Tidak ada investasi agresif dalam Penelitian dan Pengembangan.
d.      Tidak ada kebijakan retensi orang yang baik.
e.       Unit pengiriman pasokan.
f.       Integrasi Segmen Pasar lemah.
g.      Penurunan dalam anggaran Penelitian dan Pengembangan.
h.      Tidak menggunakan penjualan online.
i.        kontrol internal yang lemah.
j.        Anggaran R & D yang Datar.

3.      OPPORTUNITIES ( Peluang )
a.       Dalam kuartal pertama 2006, perusahaan mengalami kenaikan penjualan unit sebanyak 28% di seluruh dunia dan memperoleh 26% di Amerika Serikat.
b.      Meningkatnya minat konsumen berbelanja produk baru secara besar-besaran.
c.       Meningkatnya keinginan konsumen terhadap teknologi dengan berbagai fitur baru.
d.      Meningkatnya penggunaan e-commerce.
e.       Perusahaan mengambil peran aktif dalam mengembangkan kapasitas pasar baru di seluruh dunia.
 
4.      THREATS ( Ancaman )
a.       Persaingan yang ketat dari produsen PC lainnya.
b.      Biaya pengalihan tinggi.
c.       Sering mengubah Kebutuhan dan Perilaku pelanggan.
d.      Perang harga (kartrid tinta).
e.       pesaing baru yang layak.
f.       Meningkatnya persaingan pada pencitraan dan percetakan.
g.      Teknologi & harga pesaing.
h.      kompatibilitas rendah dengan produk non HP .
i.        Ketersediaan pengganti.
j.        Cakupan global yang kurang dari pesaing.

E.       ANALISIS PENULIS
Dari sejarah yang saya baca mengenai perusahaan HP (Hewlett-Packard). Ini merupakan salah satu perusahaan yang sangat berperan penting pada masa perang dunia ke-2, dimana perusahaan ini sudah banyak memproduksi peralatan-peralatan yang digunakan untuk militer seperti Radio, sonar, radar serta perangkat penerbangan.  dan juga produk Osilator Frekuensi Audio yang kemudian dibeli oleh Walt Disney Studio yang akan digunakan dalam membuat soundtrack film Fantasia.
Dari hal tersebutlah kenapa saya mengangumi perusahaan HP (Hewlett-Packard) dan juga Nama/Merek perusahaan sangat familiar/terkenal di telinga kita, dimana hasil produknya terus berkembang pesat, terbukti dari produk-produk yang diproduksi oleh perusahaan HP hingga saat ini.

No comments:

Post a Comment

salam dan bahagia
berkomentarlah bebas boleh kritik, saran dll

populer post